Kamera & Drone Review Produk

Sony Cyber-shot DSC-WX500 Kamera Kompak dengan Optical Zoom 30x

Buat kamu yang ingin kamera ukuran kecil dengan optical zoom luar biasa Sony telah menghadirkan Cyber-shot DSC-WX500. Kamera kecil ini berkemampuan optical zoom 30x, layar yang bisa dimiringkan, dilengkapi lampu flash pop-up dan kekuatan baterai untuk melakukan 400 pemotretan.

Kamera dilengkapi pula fitur komunikasi wireless seperti Wi-Fi dan NFC, sekaligus kontrol manual dan Superior Auto Shooting canggih yang secara otomatis meningkatkan dynamic range dan meminimalisir noise. Pengambilan gambar yang ditangani sensor Sony Exmor R 18.2MP dan pemroses gambar Bionz X, menghasilkan sensitifitas maksimum ISO 12800 dan kecepatan pengambilan gambar 10fps.

Kamera Pilihan untuk Selfie
Wajar bila Sony menganggap WX500 sebagai kamera terkecil di dunia dengan optical zoom 30x. Ukurannya yang hanya 101.6×58.1×35.5mm membuatnya terasa lebih kecil dibanding kamera saingannya seperti Canon PowerShot SX710S, Nikon Coolpix S9900 dan Panasonic Lumic TZ70.

Sony CyberShoot WX500.jpg

Meski berukuran kecil, namun tidak ada kompromi untuk urusan ergonomis. Kamera super-zoom kompak ini tidak licin dan memiliki sandaran ibu jari, sehingga kamera sangat nyaman digunakan meski dengan satu tangan tanpa khawatir mudah terlepas. Control dibagian belakang terdiri dari tombol yang kecil dan rapat serta tidak ada fitur touchscreen sebagai kompensasi.

Layar berengsel di bagian atas membuat pemotretan pada sudut rendah menjadi lebih fokus dan kemampuan berputar hingga 180 derajat menghadap depan, membuatnya sangat menyenangkan untuk foto selfie. Lampu flash pop-up mampu menerangi kamu bahkan saat berada diklub malam yang riuh. Layar memiliki tampilan jelas dan visibilitas yang baik meski berada diluar ruangan dengan kondisi cerah.

Kamu bisa memilih gambar untuk mengirim ke smartphone menggunakan Wi-Fi dan NFC Sehingga dapat langsung berbagi foto langsung ke Instagram atau situs media sosial lain. Aplikasi tersedia untuk iOS dan Android dan kamu juga bisa men-setup koneksi remote untuk mengontrol kamera dari smartphone atau tablet, dengan opsi menyesuaikan zoom, mengatur waktu dan mengambil foto. Bisa juga memulai dan menghentikan perekaman video menggunakan modus video.

Sensor CMOS backlit 18 megapixel membuat WX500 mampu memotret hingga 10fps dan merekam video fullHD dengan suara stereo dan zoom optik. Kontrol full manual serta sejumlah mode scene sekaligus mode intelligent auto menjadikan kamera mudah digunakan para pemula. Intelligent Sweep Panorama membuat foto panorama berkualitas bisa diperoleh dengan mudah dan tersedia sejumlah efek built-in untuk mengolah kreatifitas pada gambar.

Kekuatan baterai menurut Sony atau hasil tes CIPA mencapai 400 kali potret, cukup mengesankan untuk ukuran kamera kompak.

Sony Cybershot DSC-WX500 memiliki respon dan kecepatan fokus sangat baik dan bisa memotret pada kecepatan tinggi mencapai 9 fps hingga 10 pemotretan. Foto portrait menghasilkan sangat sedikit red-eye saat menggunakan lampu flash, meski menggunakan kecepatan ISO diatas ISO800. Pada pengaturan dasar menghasilkan gambar dengan warna menyenangkan sekaligus level saturasi yang cukup baik.

Lensa memiliki kinerja memuaskan, bila menggunakannya pada wide-angle maupun zoom telefoto paling ujung, meski gambar menjadi lebih lembut dan noise terlihat ketika view gambar 100%. Lensa cukup tahan terhadap suar dengan abrasi warna sebagaian besar terkontrol dengan baik. Distorsi juga lebih terkontrol dan terkoreksi dikamera secara otomatis. Sementara kinerja macro cukup baik, kamera secara otomatis fokus pada objek terdekat tanpa harus mengaktifkan fokus macro.

Kamera memiliki mode sweep panorama otomatis dimana kamu hanya perlu melimbang kamera dari satu sisi kesisi lain kemudian kamera secara otomatis menyatukan gambar. Hasilnya gambar cukup baik setelah menyatu , meski resolusi gambar cukup rendah. Selain itu kamera juga dapat merekam video full HD dengan suara stereo dan zoom optik. Kualitas video cukup baik dan image stabilization system 5-axis mampu menjaga gambar video tetap stabil bahkan ketika menggunakan optikal zoom secara penuh.

Sony Cybershot WX500 merupakan kamera digital terkecil dengan lensa zoom optik 30x yang mudah digunakan, ringkas, mampu memotret dengan cepat sekaligus mampu menghasilkan gambar berkualitas. WX500 yang ditawarkan dengan beberapa pilihan warna telah dilengkapi dengan konektivitas WI-Fi dan NFC built-in sehingga memudahkan kamu berbagi foto dengan teman-teman. Baterai yang baik dan sistem pemotretan yang mudah membuat WX500 merupakan pilihan yang sempurna.

Leave a Reply