Bhinneka News

Angka Distribusi Android untuk bulan Mei 2018

Baru-baru ini Google mengungkapkan angka distribusi platfor operation system Android yang digunakan oleh berbagai perangkat smartphone, tablet, box TV dan lain sebagainya untuk seluruh dunia. Seperti kita ketahui, penamaan OS Android dilakukan berdasarkan abjad dan dinamakan seperti desert dari berbagai belahan dunia. Grafik pembagian untuk Mei memperlihatkan System OS Android Oreo hanya mempunyai pangsa pasar 5,7%,  naik dari angka 4,6% dari data bulan lalu. Hal ini disebabkan system Oreo ini masih tergolong baru dan tidak banyak developer yang menyediakan upgrade ke OS ini.

Untuk pembagian lainnya, system OS Nougat mencapai pangsa pasar 31.1 persen, naik sedikit dari bulan lalu yang hanya mempunyai pasar 30.8 persen. Untuk versi Android yang lebih lama, seperti  Marshmallow, Lollipop, KitKat, dan Jelly Bean semuanya mengalami penurunan bagian, Ice Cream Sandwich dan Gingerbread tetap tidak mengalami perubahan berubah.

Leave a Reply