PC & Laptop Review Produk

Asus ZenBook Pro UX550UG dengan Intel Core i9

Asus melakukan update bagi lini Zenbook  ZenBook Pro UX550UG yang merupakan lini kelas laptop tipis.  ZenBook Proakan menggunakan layar berukuran  15 inch dengan resolusi 4K UHD dengan fitur touchscreen multi-touch. Perangkat ini sebenarnya cukup menarik dengan body yang tipis dan layar besar, tetapi semakin menarik karena Asus akan menanamkan prosesor Intel Core 8th Gen dengan opsi hingga Intel Core i9-8950HK di dalamnya.

ZenBook Pro UX550UG ini menawarkan pilihan prosesor mulai dari Intel Core i5-8300H, Intel Core i7-8750H, dan Intel Core i9-8950HK. Selain itu Asus akan menggunakan grafis GeForce GTX 1050 Ti 4 GB di laptop ini. Penggunaan prosesor dan graphics kelas atas ini membuat Asus harus menanamkan system pendingin dual-fan, dengan tiga heatpipe.

Layar 15 ini yang ditawarkan dengan resolusi hingga 4K UHD untuk kelas tertinggi dengan bezel tipis dan berbagai fitur, seperti sertifikat NanoEdge PANTONE, Asus Pen, color gamut100% Adobe RGB, dan Delta E <2, dan 132% sRGB untuk mendukung para profesional. Tersedia juga fitur ASUS EyeCare yang bisa membantu mengurangi efek lelah di mata akibat penggunaan laptop dalam waktu panjang.

Sepesifikasi lainnya, Asus membenamkan storage SSD PCIe NVMe, memory DDR4 hingga kapasitas 16 GB dan memmpunyai berbagai port yang cukup lengkap, seperti port USB 3.1 Gen. 2, dan Type C  Thunderbolt 3, sistem audio Sonic Master, WiFi AC, baterai 71 Wh. Laptop ini akan hadir dengan berat sekitar 1.86 kg dengan ketebalan maksimal 1.83 cm.

Leave a Reply