Seputar Bhinneka

Bhinneka Hadir di Medan Menyapa Aparatur Pemerintah pada acara #LevelUp Your City Security

Memasuki semester kedua 2019, Bhinneka yang merupakan pionir sekaligus pemimpin pasar B2B e commerce * di Indonesia kembali mengelilingi Tanah Air, bertemu dengan lebih dari 3.500 aparatur instansi pemerintah (lembaga, dinas, dan instansi) maupun pelaku bisnis. Sebagai B2B e-commerce yang paling Indonesia, Bhinneka turut menggandeng industry leaders untuk menebarkan semangat Level Up daya saing Indonesia. Kegiatan dengan format roadshow ini berlangsung di 23 kota, tersebar merata di pulau Sumatera, Jawa dan Bali, Kalimantan, serta Sulawesi. Rangkaian acara dimulai dari Bandung hingga penghujung tahun.

Kali ini Bhinneka bersama Alpha UPS, Hewlett Packard, Epson, Fujitsu, dan SVI Samsung  sebagai sponsor utama, menggelar acara yang merupakan rangkaian acara #LevelUp! Yakni semangat meningkatkan kinerja di hampir semua aspek, baik bagi aparatur instansi pemerintah (B2G), maupun pelaku bisnis dan perusahaan (B2B). yang bertempat di Hotel Grand Aston, Medan pada tanggal 27 Agustus 2019 ini. Kali ini kami mengundang rekan-rekan dari instansi pemerintahan, di segmen B2G, fokusnya adalah peningkatan kinerja dan kompetensi masing-masing instansi lewat pemanfaatan teknologi demi menunjang aktivitas pelayanan publik.

Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada Bpk. H.M. Ayub, SE dari PLT Kadiskominfo Provsu Perwakilan Bpk Gubernur Provsu, berkesempatan untuk datang dan membuka event !LevelUp your City Security dan memberikan beberapa kata sambutan.

Bhinneka merupakan  pionir e-commerce di Indonesia yang melayani segmen perorangan, UKM, korporasi dan institusi pemerintahan untuk pengadaan barang dan jasa, meliputi perangkat, peralatan, perkakas dan solusi. Pada kesempatan ini Bhinneka memberikan update perkembangan yang telah dicapai. Seperti kita ketahui Bhinneka melayani kebutuhan pengadaan perusahaan melalui platform Bhinneka Bisnis di b2b.id, maupun yang fokus pada bisnis cetak format besar melalui Digital Printing Solutions (DPS), serta bekerja sama dengan LKPP untuk pengadaan pemerintah melalui e-Katalog.

Bhinneka juga melakukan ekspansi bisnis di luar 3Cs yakni dengan melengkapi pilihan kategori MRO (Maintenance, Repair, Operational) untuk kemudahan pelanggan korporasi membeli beragam kebutuhan. Untuk menjawab tantangan industri, sebagai perusahaan digital yang visioner, Bhinneka mengembangkan Business Solutions yang menghadirkan IoT Solution, System Integration & Customized Solution, dan Infrastructure Solution.

Leave a Reply