Korporasi Solusi B2B UMKM

Cara Top Up DANA di Bhinneka

DANA menjadi salah satu media dompet digital yang sangat populer di Indonesia. E-wallet satu berhasil membuat hampir seluruh masyarakat tanah air menggunakannya dalam berbagai hal. Akan tetapi untuk memaksimalkan fiturnya Anda harus melakukan top up. Tentunya untuk melakukannya perlu mengetahui cara top up dana.

Manfaat Menggunakan E-wallet DANA

Terdapat beberapa keuntungan yang dapat Anda peroleh jika mempercayakan DANA sebagai e-wallet. Hampir semua aktivitas pembayaran sekarang lewat internet. Untuk memudahkan hal ini DANA dengan berbagai fiturnya dapat membantu pengguna dalam melakukan berbagai pembayaran. Kemudahan inilah yang menjadi alas an banyak orang menggunakannya.

Misalnya saja tagihan air, listrik, internet, BPJS dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu belanja online juga lebih mudah jika Anda menggunakan e-wallet DANA. Proses transaksi dan pembelian barang berjalan lebih cepat ketimbang harus mentransfer menggunakan cara lain tentunya ini sangat menguntungkan.

Terdapat juga beberapa fitur menariknya seperti DANA kaget dan gratis biaya penarikan saldo. Hampir semua aplikasi pembelian dan pembayaran online terintegrasi dengan e-wallet DANA. Dengan kata lain menggunakan E-wallet DANA sebagai dompet digital Anda dapat memberikan banyak keuntungan khususnya dari segi transaksi online.

Cara Top Up DANA

Cara Top Up Dana Di Bhinneka

DANA sendiri sekarang sudah menghadirkan beberapa metode untuk memudahkan penggunaannya dalam melakukan Top Up. Salah satunya adalah melalui website resmi dan aplikasi mobile Bhinneka.

Bhinneka juga menyediakan jasa top up saldo uang elektronik, Anda dapat top up saldo uang elektronik secara online dengan mudah, cepat, dan aman kapan saja selama 24 jam. Jauh lebih efisien dan praktis jika dibanding melakukan metode top up secara offline atau manual.

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Jika anda ingin top up melalui aplikasi mobile, silakan buka app Bhinneka yang bisa didownload melalui Play Store dan App Store
  2. Lalu silakan pilih menu Top-up dan Tagihan
  3. Selanjutnya, pilih menu uang elektronik
  4. Setelah itu, anda bisa pilih jenis produk, dan silakan pilih DANA, lalu masukkan nomor ponsel anda
    Uang Elektronik Bhinneka
    Jika juga bisa langsung akses halaman ini melalui https://www.bhinneka.com/digital-product/uang-elektronik/ menggunakan browser internet apapun
  5. Setelah memasukkan nomor, pilihan nominal akan muncul. Silakan pilih nominal yang anda inginkan, lalu tekan lanjut
  6. Lalu, anda akan diminta untuk memilih metode pembayaran yang anda inginkan
    Metode Pembayaran Bhinneka
  7. Lakukan pembayaran sesuai metode yang anda pilih
  8. Setelah pembayaran berhasil di terima anda saldo anda akan di top up, dan lakukan pengecekkan saldo di akun DANA anda.

Sangat mudah bukan ? Tidak perlu antri, atau mengisi formulir, dan bisa anda lakukan dengan duduk santai di rumah anda.

Demikian cara Top Up DANA melalui Bhinneka.com. Jika anda mengalami kesulitan atau ada yang ingin anda tanyakan, silakan menghubungi customer service melalui menu chat yang tersedia baik di website maupun applikasi Bhinneka.

Leave a Reply