Tips & Tutorial

HP Elite X2: Perangkat Hibrid Para Eksekutif dan Profesional

Elite merupakan sebutan HP untuk produk komputer bisnis high end yang ramping dan dirancang dengan kualitas sangat baik. Tren yang kemudian bergeser keperangkat hibrid serbaguna membuat HP ikut masuk dalam persaingan pasar yang ketat bersama raksasa teknologi Microsoft melalui produk Surface Pro dengan menghadirkan Elite X2 yang dirancang untuk eksekutif dan para pekerja profesional.

Tujuan utama dari desain tablet Windows 10 ialah bentuk yang tipis dan Elite X2 memiliki ketebalan hanya 8.05mm dengan berat 840g, sekaligus beroperasi tanpa kipas sehingga tidak memiliki lubang termal yang menjadi pintu masuknya debu maupun cairan.

Selain itu Elite X2 memiliki dayat tahan tinggi, karena perusahaan mengklaim X2 jauh lebih kuat dalam hal komponen fisik dibanding Surface Pro. Bisa dibilang Surface Pro mudah pecah bila terjatuh dari ketinggian tertentu dan komponennya sangat sulit untuk diperbaiki. Sedangkan HP menjamin setiap komponen Elite X2 bisa dengan mudah diganti bila rusak, bahkan Elite X2 memiliki daya tahan standar militer grade 810G dan layar terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 4.

Elite X2 merupakan perangkat tangguh yang bisa bertahan di lingkungan keras di mana perangkat seperti Surface Pro tidak sanggup melakukannya.

Kickstand pada Elite X2 yang mirip seperti Surface Pro 3 dan 4, namun bisa memposisikan tablet menjadi hampir tegak (150 derajat) dan terbuat dari aluminium sangat kuat karena memiliki grade T7000 yang merupakan ukuran standar pesawat terbang. Engsel hidrolik mampu mencapai 10.000 siklus buka/tutup (6 jam perhari, 7 hari perminggu selama lima tahun), sekaligus dirancang mampu menahan tekanan berlebih.

Elite X2 1012 ditenagai prosesor generasi enam Intel Core vPro dan memiliki layar sentuh touchscreen HD yang dilindungi Gorilla Glass 4. Tablet dilengkapi fitur komunikasi dan kolaborasi termasuk kamera depan dan belakang, mikrophone dual array, HP noise cancelling software dan speaker Bang & Olufsen premium. Sementara baterai di dalamnya mampu membuat tablet beropasi hingga 10 jam untuk penggunaan sehari-hari.

Meski Keyboard Travel perlu dibeli secara terpisah, kamu bisa memperoleh langsung HP Active Pen berbasis Wacom. Selain itu Elite X2 memiliki port USB-A penuh dan port Thunderbolt 3/USB-C yang bisa dimanfaatkan untuk pengisian daya, display dan data. Selain WiFi dan Bluetooh, tersedia opsi mobile broadband dalam bentuk modem Snapdragon Qualcomm X5 LTE plus slot kartu SD untuk memperluas kapasitas penyimpanan.

Aksesors untuk Elite X2 diantaranya Thunderbolt 65W yang mendukung dual display 4K, sebuah Docking Station USB-C dan Docking Station Advanced Wireless HO yang menggunakan teknologi WiGig.

Terdapat fitur yang ditujukan bagi para pengelola IT yaitu HP SureStart, yang mampu memulihkan sistem BIOS bila terjadi gangguan oleh malware. HP juga menyediakan keyboard yang dilengkapi dengan smart-card reader dan dukungan NFC, karena banyak perusahaan yang memerlukan otentifikasi smart-card. Selain itu Elite X2 jauh lebih mudah diperbaiki dibanding produk hibrid lain. Panel display bisa dilepas untuk dilakukan pergantian, bahkan kamu bisa mengganti RAM dan storage SSD.

Tertarik dengan HP Elite X2? Dapatkan potongan harga Rp. 500.000,- dan 2-in-1 Travel Keyboard hanya di Bhinneka.Com

2 Comments

Leave a Reply