Info Bisnis Inspirasi Bisnis

Kelebihan dan Kekurangan Pengiriman Kargo Darat, Laut, Udara

Kelebihan dan kekurangan pengiriman kargo darat, laut dan udara perlu diketahui oleh para pelaku bisnis yang melakukan pengiriman barang melalui layanan kargo. Hal ini tentu bertujuan agar pelaku bisnis dapat memilih moda pengiriman yang tepat dan sesuai serta meminimalisir kerugian – kerugian yang mungkin terjadi.

Pengiriman dengan kargo biasanya dilakukan dengan tiga macam moda pengiriman yaitu melalui jalur darat, laut maupun udara. Sebagian pengiriman juga dapat mengkombinasikan moda pengiriman yang ada. Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai kelebihan dan kekurangan pengiriman dengan kargo darat, laut dan udara.

Jenis Pengiriman Kargo

Pengiriman kargo darat sesuai namanya, menggunakan moda transportasi darat berupa kendaraan truk ataupun menggunakan kereta. Pengiriman kargo laut menggunakan moda transportasi utama berupa kapal laut yang dikhususkan untuk mengangkut barang dan juga peti kemas atau kontainer. Pengiriman kargo udara menggunakan moda transportasi berupa pesawat pengangkut barang atau pesawat kargo.

pengiriman kargo

Kelebihan dan Kekurangan Pengiriman dengan Kargo Darat, Laut dan Udara

Masing – masing dari moda pengiriman kargo di atas memiliki kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan pengiriman dengan kargo darat, laut dan udara.

Kargo Darat

Pengiriman kargo melalui jalur darat memiliki sejumlah kelebihan antara lain:

  1. Harga pengiriman yang lebih terjangkau dibandingkan dengan pengiriman via jalur laut maupun udara
  2. Prosedur pengiriman serta perizinan yang lebih mudah dibandingkan dengan pengiriman via jalur laut maupun udara
  3. Ada sebagian jenis barang yang hanya dapat dikirimkan lewat jalur darat saja
  4. Beberapa jenis kontainer juga memungkinkan Anda mengirimkan benda besar dan berat seperti kendaraan melalui jalur darat
  5. Pengiriman darat adalah menyediakan layanan door to door dan jika pengiriman cargo maka dari gudang ke gudang

Terlepas dari kelebihannya, pengiriman kargo melalui jalur darat memiliki sejumlah kekurangan seperti:

  1. Jangkauan pengiriman yang terbatas dan umumnya hanya melayani pengiriman antar kota, antar provinsi dalam satu pulau saja
  2. Adanya risiko barang tercampur dengan barang kiriman dari orang lain karena barang – barang dimuat dalam satu kendaraan yang sama
  3. Pada pengiriman jenis LCL, durasi pengiriman dapat lebih lama karena Anda perlu menunggu hingga kendaraan atau truk penuh terlebih dahulu sebelum kendaraan berangkat untuk mengirimkan barang Anda
  4. Adanya risiko atau faktor alam yang dapat menghambat proses pengiriman seperti hambatan di jalan, longsor, banjir, dll

Kargo Laut

Pengiriman kargo melalui jalur laut memiliki sejumlah kelebihan antara lain:

  1. Tarif ekspedisi laut lebih terjangkau apabila Anda mengirimkan barang dalam jumlah besar atau banyak volumenya
  2. Jangkauan pengiriman yang luas dan dapat meliputi antar pulau hingga antar negara
  3. Hampir sebagian besar barang dapat dikirimkan dengan jalur laut

kargo laut

Terlepas dari kelebihannya, pengiriman kargo melalui jalur laut memiliki sejumlah kekurangan seperti:

  1. Prosedur pengiriman yang lebih rumit, terutama apabila Anda mengirimkan barang ke luar negeri
  2. Durasi waktu yang lebih lama, terutama apabila kapal laut melakukan transit ke pelabuhan tertentu terlebih dahulu atau proses bongkar muat barang yang lama
  3. Risiko barang tercampur dengan barang dari pengirim lain apabila Anda mengirimkan dengan metode less container load
  4. Adanya faktor alam yang tidak dapat diprediksi seperti kondisi cuaca di laut, kondisi antrean kapal di pelabuhan bongkar muat

Kargo Laut

Pengiriman kargo melalui jalur udara memiliki sejumlah kelebihan antara lain:

  1. Dapat dengan mudah menjangkau berbagai daerah
  2. Durasi pengiriman yang lebih cepat dibandingkan moda transportasi via darat maupun laut
  3. Standar keamanan pengiriman yang lebih tinggi sehingga risiko barang kiriman hilang atau dicuri rendah
  4. Barang yang dikirim dapat dikirimkan dengan kondisi pengepakan yang minim, seperti barang tidak perlu dimuat ke dalam kontainer

Adapun kekurangan pengiriman kargo melalui jalur udara antara lain:

  1. Biaya pengiriman yang lebih mahal
  2. Ada barang tertentu yang tidak dapat diangkut melalui jalur udara seperti aerosol, barang mudah terbakar, alkohol, parfum, dll
  3. Kapasitas pesawat yang lebih terbatas dibandingkan dengan moda pengiriman dengan kapal laut
  4. Kondisi cuaca mempengaruhi durasi pengiriman, dimana pengiriman dapat terhambat apabila cuaca tidak memungkinkan pesawat untuk lepas landas atau mendarat

Demikian kelebihan dan kekurangan dari masing – masing moda pengiriman kargo baik melalui jalur darat, laut maupun udara.

Leave a Reply