Smartphone & Tablet

Review Vivo Y15s: Harga, Spek, Kelebihan, dan Kekurangan

Smartphone Vivo Y15s sekarang jadi salah satu ponsel pintar dengan harga terjangkau yang memiliki banyak peminat. Hp satu ini menawarkan kapasitas RAM dan ROM berkapasitas mumpuni untuk para penggunannya. Selain ada kamera belakang berkemampuan 13 MP, kekuatan chipset dari ponsel ini juga cukup mumpuni karena memakai Mediatek MT6765 Helio P35 yang bekerja dengan baik.

Untuk pengguna yang senang berlama lama di depan ponsel akan senang dengan Vivo Y15s karena kapasitas baterai cukup mumpuni. Melakukan kegiatan seperti streaming online sangat lancer dengan dukungan layer berukuran 6.51 inches. Berapakah harga Vivo Y15s tahun 2022 ini ?

Vivo Y15s

Harga Vivo Y15s Terbaru 2022

Ponsel Vivo Y15s dating dengan pilihan warna yang cerah dan menarik yaitu wave green dan mystic blue. Kedua warna ini terlihat sangat ceria dan menarik apalagi bila penggunaannya adalah para anak muda. Nuansa energik akan pengguna rasakan ketika menggunakannya sehari hari.

Untuk mendapatkan ponsel pintar satu ini Anda memiliki 2 opsi yaitu RAM 3 GB dengan ROM 32 GB berada di kisaran harga Rp. 940.000 sampai Rp. 1.000.000. Kemudian kapasitas lebih tinggi yakni RAM 4 GB dengan ROM 64GB bisa mencapai Rp. 2.399.000.

Tabel Spesifikasi Hp Vivo Y15s Terbaru 2022

Berikut ini spesifikasi lengkap hp Vivo Y15s terbaru di tahun 2022.

Fitur Spesifikasi
Chipset Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm)
CPU Octa-core (4×2.3 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53)
GPU PowerVR GE8320
RAM 3GB RAM

4GB RAM

ROM 32GB

64GB

Memori Eksternal microSDXC (dedicated slot)
Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Kamera Depan 8 MP
Kamera Belakang 13 MP (Kamera wide)

2 MP (Kamera depth)

Tipe Layar IPS LCD
Ukuran Layar 6.51 inches, 102.3 cm2
Resolusi Layar 720 x 1600 pixels, 20:9 ratio
WiFi Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct
Bluetooth 5.0, A2DP, LE
NFC no
GPS GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
Audio Jack 3.5mm jack
Port microUSB 2.0, USB On-The-Go
Dimensi 164 x 75.2 x 8.3 mm
Berat 179 g (6.31 oz)

Dimensi dan Desain

Desain Vivo Slim dan Ringan

Meskipun memiliki harga yang cukup terjangkau kesan murahan dari ponsel ini benar benar tidak kelihatan karena material bodinya sudah menggunakan polikarbonat. Tidak hanya itu penutup belakangnya juga hadir dengan guratan vertikal bertekstur seharga efek Holografis tercipta secara baik.

Unsur lainya yang membuat ponsel ini tidak terlihat murahan adalah adanya modul kamera dengan dua lensa berukuran sama tersusun secara rapi. Untuk dimensinya sendiri berukuran 164 x 75.2 x 8.3 mm dan berat 179 gram sehingga setiap pengguna tidak kesulitan dalam menggenggamnya.

Spesifikasi Kamera Depan dan Belakang

Kamera Belakang

Untuk urusan pengambilan gambar, produk satu ini memang belum hadir dengan kamera ultrawide. Akan tetapi dua kamera belakangnya sudah cukup baik dalam melaksanakan tugas memfoto karena berkapasitas 13 MP F/2.2 dengan bantuan kamera makro 2 MP, F/2.4.

Komposisi ini sudah sangat baik dalam mengambil gambar secara jernih dan bersih. Selain itu kamera belakangnya juga cukup baik karena sudah punya kapasitas sebesar 8 MP F/2.0. merekam video beresolusi Full HD bukan masalah besar.

Performa dan Kapasitas Memori

Layar Vivo 6,51 inch HD

Untuk kemampuan prosesor Vivo Y15s datang dengan chipset Mediatek MT6765 Helio P35 (12 nm) dengan kinerja luar biasa untuk ponsel kelas menengah ke bawah. Sangat mumpuni untuk aktivitas multitasking.

Kemudian pemilihan RAM yang terbagi menjadi dua opsi yakni 3GB dan 4GB bisa meningkatkan kecepatan pada kinerja chipsetnya. Sementara untuk kapasitas memori penyimpanannya pengguna dapat memilih 32 GB atau 64 GB di mana kedua opsi ini sudah sangat cukup menampung berbagai data penting di dalam ponsel.

Baterai

Baterai Android 5000 mAh

Untuk ukuran daya tahan ponsel ini sudah sangat mumpuni karena memiliki kapasitas baterai sebesar 5000 mAH. Tentu saja dengan daya tahan sebesar itu, Vivo Y15s dapat bertahan lama ketika pengguna memakainya. Akan tetapi sistem manajemen dayat di ponsel ini belum berjalan secara baik. Untuk system pengisianya belum tersedia fast charging dan pengguna harus menunggu dengan sabar.

Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan Hp Vivo Y15s

  • Ukuran mumpuni dengan fitur Mode Eye Protection
  • Terdapat fitur face acces dan ultra fas side fingerprint
  • Performa teknologi tambahan seperti Multi-Turbo berjalan baik
  • Kapasitas baterai sangat besar
  • Kamera hadir berkualitas Super Bokeh dengan teknologi Selfie Softlight

Kekurangan Hp Vivo Y15s

  • Belum Tersedia Kamera Ultra Wide
  • Tidak ada dukungan USB type-C
  • Tidak ada dukungan pengisian cepat atau Fast charging

Demikian pembahasan tentang Hp Vivo Y15s mulai dari harga terbaru, spek, kelebihan, hingga kekurangannya. Silakan kunjungi halaman Hp Vivo Terbaru untuk cek seri lainnya.

Leave a Reply