hari valentine
Info Bisnis Tren Bisnis

Sejarah Hari Valentine (Hari Kasih Sayang) dan Tanggalnya

Hari Valentine atau hari kasih sayang adalah hari yang banyak dirayakan oleh para pasangan atau kekasih di dunia sebagai hari untuk menyatakan cinta. Di Indonesia, hari Valentine biasa disebut sebagai hari kasih sayang atau Valentine. Sedangkan dalam bahasa Inggris, hari kasih sayang biasa disebut sebagai Valentine’s Day.

Hari kasih sayang

Hari kasih sayang biasa dirayakan oleh pasangan (baik yang sudah menikah atau masih pacaran) dengan bertukar kado. Kado hari Valentine juga diberi kata mutiara atau ungkapan kasih sayang ke pasangan. Hadiah hari Valetine yang banyak diberikan biasanya berupa bunga mawar, cokelat, dan perhiasan (cincin atau kalung).

Sejarah Hari Valentine

Sebuah legenda yang bisa dihubungkan dengan hari kasih sayang atau Valentine adalah mengenai kisah seorang pria bernama Santo Valentinus pada abad ke-3 di Inggris. Ia dipenjara dan dieksekusi oleh Kaisar Romawi Claudius II karena diam-diam menikahkan serdadu Romawi yang dilarang menikah oleh Kaisar Romawi.

Ditambah lagi, saat dipenjara Santo Valentinus juga pernah mengajari seorang gadis bernama Julia. Ia adalah seorang wanita buta yang bekerja sebagai sipir penjara. Sore hari sebelum dieksekusi, Valentinus menulis surat cinta kecil yang diberikan kepada Julia dan tertulis “Dari Valentinusmu.”

Santo Valentinus yang merupakan orang suci dalam ajaran Katolik juga pernah mencoba mengubah keyakinan Claudius. Kaisar Claudius pun marah dan memerintahkan Valentinus untuk meninggalkan keyakinannya atau dibunuh. Valentinus menolak meninggalkan keyakinannya, sehingga Ia dieksekusi dengan cara dipenggal.

Setelah wafatnya Valentinus, Gereja Katolik dinyatakan sebagai orang suci dalam Katolik (Martir) pada 14 Februari. Kemudian berkat reputasi Santo Valentinus, pada akhir abad ke-5 Masehi, Paus Gelasius I menghapus perayaan pagan Lupercalia dan menyatakan tanggal 14 Februari sebagai hari peringatan kematian Santo Valentinus.

Hari Valentine Tanggal Berapa ?

Hari Valentine atau hari kasih sayang dirayakan setiap tanggal 14 Februari. Hari ini sekaligus untuk mengingat hari mengenang Santo Valentinus. Hari kasih sayang ini awalnya hanya diperingati di Inggris atau Britania Raya. Budaya Valentine baru dibawa ke Amerika Serikat pada tahun 1847.

hadiah hari valentine

Pada tahun itu, seorang pemilik toko buku dan toko peralatan kantor bernama Esther A Howland dari Worcester, Massachusetts memproduksi kartu dari sebuah kartu Valentine yang di terima dari Inggris. Mulai abad ke-19 tradisi menulis kartu ucapan saat Valentine mulai diproduksi secara massal.

The Greeting Card Association (Asosiasi Kartu Ucapan Amerika Serikat) memperkirakan ada sekitar 1 miliar kartu Valentine yang dikirim saat hari kasih sayang. Ini membuat hari kasih sayang jadi hari perayaan kedua terbesar setelah Natal.

Hadiah yang Diberikan Saat Valentine

Di pertengahan abad ke-20, tradisi bertukar kartu kemudian ditambah dengan hadiah bunga mawar dan cokelat. Mulai dari tahun 1980, berlian dan berbagai macam perhiasan kerap jadi hadiah istimewa saat hari Valentine. Acara yang biasa diselenggarakan pada hari kasih sayang selalu bertema cinta.

hari valentine

Banyak pasangan di dunia merayakan tanggal 14 Februari sebagai hari spesial untuk berkencan. Biasanya pasangan yang sudah menikah atau pacaran menghabiskan hari spesial tersebut dengan tamasya, makan malam, hingga tur ke luar kota atau luar negeri.

Hari raya Valentine, kini sudah tidak diasosiasikan sebagai hari spesial untuk orang yang sudah punya pacar atau suami dan istri. Hari Valentine juga dirayakan oleh orang yang memiliki banyak sahabat baik. Tidak jarang, hari Valentine juga dirayakan oleh ayah, ibu, dan anak-anaknya. Ini karena yang dimaksudnya cinta maknanya sangat universal, tidak sebatas pada pasangan saja.

Tradisi Valentine di Berbagai Negara

Berikut ini beberapa tradisi unik pada hari raya kasih sayang di berbagai negara.

  • Inggris. Saat malam Valentine, para wanita di Inggris meletakkan 5 lembar daun salam di bantal mereka. Satu lembar daun di setiap sudut dan satu lembar daun di tengah. Tujuannya agar mendapat calon suami sesuai impian mereka.
  • Italia. Kaum remaja yang sedang jatuh cinta berkumpul di taman dan menikmati pembacaan puisi dan musik sebelum jalan-jalan dengan kekasih mereka. Selain itu, mereka juga saling bertukar kado dengan kekasih dan makan malam romantis.
  • Afrika Selatan. Hari kasih sayang dirayakan dengan festival, bunga, dan barang lain bertema cinta. Tradisi unik bernama Lupercalia menyematkan nama orang yang dicintai atau disukai di lengan baju.
  • Denmark. Hari Valentine dijadikan hari libur sejak tahun 1990. Setiap orang saling bertukar bunga berwarna putih atau tetesan salju kepada teman atau kekasih. Berbeda dengan negara lain yang merayakannya dengan bunga mawar.
  • Filipina. Hari raya kasih sayang dirayakan dengan tradisi nikah massal. Selain itu, ada banyak pasangan yang memperbarui sumpah mereka secara massal.

Nah itu dia sejarah Valentine atau hari kasih sayang. Jika Anda ingin mencari hadiah unik dan berkesan untuk diberi ke pasangan saat Valentine, beli produk souvenir dan merchandise terbaik di Bhinneka.

Leave a Reply